Kita hidup karena dihidupkan oleh Allah..kita ada sebab diadakan oleh Allah..begitupun segala warna,irama kehidupan kita adalah atas ketentuan Allah..semua yang terjadi,dan segala yang kita alami adalah ketetapan Allah.
Sesungguhnya tidak akan menimpa satu keadaan atas kita yang tidak Allah tetapkan untuk kita..dan Allah,Zat Yang Menciptakan kita,Zat Yang Menghidupkan kita,Zat Yang Mengatur segala irama kehidupan kita
'La Yujlamu misqalazarrah' tidak akan pernah menjalimi kita meskipun hanya sekecil butiran debu dalam setiap ketentuan dan ketetapanNya dalam kehidupan kita..semua ketetapanNya pasti ada maksud yang terbaik dariNya bagi kita.
Bila saat ini Allah timpakan kepada kita kesulitan atau kesakitan,pasti Allah ingin kita tahu sejauh mana keihlasan dan kesabaran kita atas ketentuanNya..maka ikhlas dan sabarlah.
Ingatlah apa yang allah timpakan pada kita hari ini maka pasti Allah ingin kita bersyukur padaNya..maka bersyukurlah.
Jangan pernah kita merasa bangga terhadap sesuatu yang nampak menyenangkan..dan tidak perlu terlalu kecewa dan sakit hati atas keadaan yang seakan menyakitkan.
" Wa'asa antakrahu syay a wahuwa khairullakum "
Bisa jadi sesuatu yang kita benci,itu adalah malah yang terbaik bagi kita.
" Wa'asa antuhibbu syay a syarrullakum "
Dan bisa jadi sesuatu yang kita cintai dan nampak menyenangkan, justru itu bukan yang terbaik bagi kita.
Yakinlah pada Allah,bahwa Dia akan selalu memberikan yang terbaik bagi kita.
Tiada orang cipta pengunci tanpa kuncinya...
Begitu juga Allah...
Allah takkan cipta manusia tanpa ujian...
Dan...
Allah tak akan berikan suatu ujian tanpa penyelesaiannya kerana kau mampu atasinya...
Disebabkan itu adanya syurga dan neraka...
Firman Allah s.w.t:
لا يُكَلِّفُ اللَّهُ نَفْسًاَ إِلا وُسْعَهَا
"Allah tidak membebani seseorang melainkan sesuai dengan kesanggupannya."(Al-Baqarah:286)